Halo sahabat solusi kredit, kali ini akan membahas Cara Memindahkan Saldo Shopeepay ke Seabank Terbaru untuk caranya sangat mudah sekali. Minimal saldo yang bisa kita pindahkan dari Shopeepay ke Seabank yaitu Rp5.000 jadi pastikan saldo Shopeepay mencukupi ya.
Seabank itu sendiri adalah bagian dari Sea Group, perusahaan induk yang juga memiliki Shopee. Jadi kita dapat dengan mudah memindahkan saldo dari Shopeepay ke Seabank. Nah berikut adalah Tutorial cara memindahkan saldo Shopeepay ke Seabank.
Cara Memindahkan Saldo Shopeepay ke Seabank Terbaru
- Step pertama buka Aplikasi Shopee
- Klik Transfer
- Pilih Bank
- Klik Tambah Rekening Bank Baru
- Pilih Seabank atau ketikan Seabank dipencarian
- Masukkan Nomor Seabank Klik lanjutkan
- Jumlah Transfer sobat isi sesuai saldo Shopeepay yang akan dipindahkan
- Jumlah Transfer Minimum adalah Rp5.000
- Klik lanjutkan kemudian untuk konfirmasi masukkan PIN Transaksi Shopee
- Done, cek Saldo Masuk di Aplikasi Seabank.
Cara Memindahkan Saldo Seabank ke Shopeepay
Sebaliknya, setelah kita ketahui memindahkan saldo Shopeepay ke Seabank kita coba dari Seabank ke Shopepay berikut adalah caranya :
- Step pertama download dan instal aplikasi Sebank
- Kemudian buka Aplikasinya
- Login menggunakan nomor handphone dan kata sandi.
- Jika lupa kata sandi klik lupa kata sandi.
- Ok kemudian sobat bisa masukkan nomor handphone dan kata sandi Seabank
- Klik login kemudian Klik Transfer
- Pilih menu TopUp E-Wallet Lalu pilih E-Wallet Saya
- Minimum Saldo untuk kita pindahkan ke Shopepay Rp10.000
- Klik Lanjut lalu masukkan PIN Transaksi Seabank temen-temen.
- Cek Saldo Masuk di Aplikasi Shopeepay
Bagaimana Mengatasi Lupa Password di Seabank
Lupa Password Seabank sering terjadi terutama buat anda yang mungkin jarang melakukan Transaksi dengan Aplikasi Seabank ini. Nah untuk mengatasinya siapkan Nomor Terdaftar di Seabank, dan Nomor NIK yang digunakan saat daftar di Seabank berikut caranya.
- Step pertama buka Aplikasi Seabank
- Klik Lupa Password ?
- Masukkan nomor handphone yang terdaftar di Seabank.
- Isi Nomor KTP atau NIK anda
- Tanggal lahir pilih sesuai tanggal kelahiran yang terdaftar di Seabank.
- Verifikasi Wajah klik mulai lalu arahkan ke wajah jangan lupa di tempat yang terang.
- Jika sudah berhasil verifikasi wajah buat password baru anda untuk masuk di Aplikasi Seabank.
- Kemudian coba masuk kembali di Seabank dengan nomor handphone dan password baru tadi
- Done.
Cara Kirim Uang Shopeepay ke Rekening Bank
Ada dua cara kirim uang ke rekening di Shopeepay yang pertama lewat Aplikasi Shopee dan yang kedua melalui Aplikasi Shopeepay. Perbedaannya jika di Aplikasi Shopee saat kirim uang ada biaya admin namun saat melalui Aplikasi Shopeepay tidak ada biaya admin. Nah untuk cara kirim uang ke rekening bank lewat Aplikasi Shopee berikut adalah caranya :
- Step pertama buka Aplikasi Shopee
- Klik di Menu Saya
- Klik Shopeepay
- Pilih Transfer Bank
- Klik Tambah Rekening Bank baru
- Nama bank klik lalu cari rekening bank tujuan dan isi nomor rekening tujuan klik lanjutkan
- Masukkan jumlah Transfer lalu klik Lanjutkan
- Konfirmasi Transfer masukkan PIN Transaksi Shopee temen-temen.
- Biaya yang dikenakan biasanya Rp2500 masukkan PIN jika menyetujui
- Done, cek uang masuk di rekening bank tujuan.
Cara Kirim Uang di Aplikasi Shopeepay ke Rekening Bank
- Download dan Instal Aplikasi Shopeepay
- Kemudian buka Aplikasinya lalu login pakai akun Shopee
- Untuk Kirim Uang Klik Transfer
- Pilih Bank
- Klik Tambahkan Rekening Bank Baru
- Nama Bank pilih sesuai rekening bank tujuan
- Masukkan Nomor Rekening Tujuan
- Simpan No. Rekening/Virtual Account bisa di aktifkan
- Klik Lanjutkan lalu masukkan Jumlah Transfer
- Masukkan Nominalnya tanpa biaya dengan mengirim uang minimal Rp10.000
- Kemudian klik lanjutkan masukkan PIN Shopeepay temen-temen untuk konfirmasi
- Done, cek Uang Masuk di Rekening Bank Tujuan.
Tips Aman Menggunakan Shopeepay Untuk Kirim Uang
Tips mengamankan akun Shopee harus tahu minimal nomor handphone yang di daftarkan pastikan nomor aktif untuk keamanan. Selain Nomor Handphone wajib di catat untuk PIN Transaksi dan email terdaftar di Shopee ini paling penting juga.
Karena jika nomor sudah tidak aktif kita masih ada email untuk mengakses akun kita sobat catat juga username atau user id pengguna shopee temen-temen. Itulah beberapa data penting yang harus di catat jangan sampe lupa bahkan jangan sampe orang lain tahu untuk keamanan menggunakan Shopeepay.
Tips lainnya jangan memberikan kode OTP ke orang lain apapun motifnya karena itu hal yang wajib anda jaga untuk keamanan menggunakan Shopeepay. Kode OTP ini biasanya digunakan untuk update nomor handphone, email, pin transaksi, dan kebutuhan transaksi di Shopee. Jadi jaga terus kerahasian data Shopee temen-temen untuk dapat mengakses akun Shopee dan Transaksi di Shopeepay.
Artikel Lainnya : Cara Login Ulang BTN Mobile di Perangkat Berbeda
Kesimpulan
Itulah Cara Memindahkan Saldo Shopeepay ke Seabank Terbaru, semoga dapat membantu anda dalam melakukan transaksi di Shopeepay. Baik kirim uang ke Seabank, Antar Bank atau ewallet bisa di lakukan dengan cara ini silahkan praktekan dan semoga bermanfaat. OK Terima Kasih.